Halaman

Jumat, 25 April 2014

Golden Rainbow [Korean Drama]


Judul: Golden Rainbow
Episode: 41
Genre: Family Romance Melodrama
Stasiun: MBC
Masa Penayangang: 2 November 2013 - 30 Maret 2014


Pemeran:

Uee as Kim Baek Won
Jung Il Woo as Do Yoon
Lee Jae Yoon as Man Won
Cha Ye Ryun as Chun Won

Drama Golden Rainbow berlatar belakang cerita tentang persaingan dan ambisi di perusahaan besar industri ikan. Drama Yang berakhir dengan 41 episode ini seperti biasa cerita yang bergenre melodrama family, konflik awal yang di mulai dari para orang tua pemain utama.

Yoon Young Hee (Do Ji Won) telah melahirkan anak perempuan setelah suaminya meninggal akibat kecelakaan. Anak perempuan tersebut di beri nama Jang Ha Bin. Kematian suami YoungHee membuat mertuanya, Kang Jung Shim (Park Won Sik) murka pada Young Hee. Jungshim menyalahkan YoungHee karena dialah anaknya meninggal kecelakaan. Jungshim memutuskan untuk mengambil HaBin dan membesarkannya.

Young Hee bertemu kembali dengan cinta pertama nya Kim Han Joo (Kim Sang Joong). Han Joo yang iba dan masih mencintai Young Hee memutuskan untuk menculik HaBin dari rumah JungShim. Penculikan awalnya berhasil tapi JungShim menyadari bahwa Habin telah hilang dari rumah dan menyuruh pengawalnya untuk menangkap Hanjoo. Hanjoo pun akhirnya di penjara dengan tuduhan penculikan.

Beberapa tahun kemudian, HaBin yang telah berusia 5 tahun hilang di culik saat berada di taman bermain. Ternyata dalang penculikan ini adalah Seo Jin Ki (Jo Min Ki). Seo Jin Ki adalah saudara dari YoungHee dan Hanjoo saat mereka masih di satu panti asuhan. Seo Jin Ki juga adalah menantu dari Jungshim. Penculikan Habin ini didasari karena Seo Jin Ki ingin memeras Jungshim. Tapi naasnya HaBin saat di sekap hilang di pinggir pantai dan pakaian Habin di temukan di pinggir pantai. Kepolisian memutuskan bahwa HaBin dinyatakan tewas. Di saat semua orang menyatakan Habin telah tewas, sebenarnya Habin di temukan dengan keadaan terluka oleh bocah laki laki. Anak laki laki tersebut memutuskan untuk merawat Habin dan menjadikannya saudara.

Tidak ada yang tau bahwa penculikan ini ternyata dalangnya adalah Seo Jin Ki. Di lain pihak YoungHee semakin menaruh kebencian yang amat terbesar pada mantan ibu mertuanya, JungShim. Baik YoungHee ataupun Jungshim mereka saling membenci dan saling menyalahkan apa yang telah terjadi.

Han Joo telah bebas dari penjara dan hidup sebagai nelayan di daerah setempat. HanJoo bertemu dengan Habin dan Kakak angkatnya. Hanjoo menemukan mereka karena mereka ketahuan Hanjoo saat mencuri ikan milik Hanjoo. Hanjoo tidak tau kalau itu adalah Habin. Hanjoo memutuskan Mengangkat mereka sebagai anaknya. Habin lalu berganti nama sebagai Baek Won dan Kakaknya sebagai Man Won.

Beberapa Tahun kemudia ternyata Han Joo telah banyak mengangkat 6 orang anak. Baek Won (Kim Yoo Jung), Man Won (Seo Young Joo), Sib Won, Yeol Won, Il Won, Dan Young Won.

Baek Won menemukan seorang perempuan terluka di pinggir pantai. Ternyata dia adalah Yoon Young Hee. Ikatan batin terjadi di antara mereka, mereka merasa saling dekat. Baek Won akhirnya tau akalau ternyata Younghee adalah cinta pertama ayahnya, setelah mengetahui itu Baek Won berusaha menjodohkan kembali ayahnya dengan Younghee.

Di saat itu juga Han Joo kembali mengangkat seorang anak perempuan karena anak tersebut sering di perlakukan kasar oleh ayah dan ayahnya telah masuk penjara. Anak tersebut di beri nama Chun Won (Song Yoo Jung).

Masalah kembali muncul ketika Hanjoo harus masuk kembali ke penjara karena ketahuan menggelapkan ikan dari jepang.
Efeknya banyak masalah muncul, dari anak-anak yang harus di bawa ke panti asuhan, Ilwon di temukan tewas, dan keluarga mereka diperlakukan kasar oleh masyarakat sekitar.

Hanjoo melakukan penggelapan ikan tersebut karena ingin membantu Younghee. Karena Young Hee bermasalah dengan perusaahaan rentenir dan telah menggelapan uang perusaahaan. Terpaksa Hanjoo harus menggelapakan ikan dari jepang agar mendapatkan dana untuk membayar hutang tersebut atas perintah dan saran dari Seo Jin Ki.

Seo Do Young (Oh Jae Mo) anak dari seo jin ki yang telah jatuh hati pada Baek Won memutuskan mencari tahu apa yang terjadi sebenarnya dan membantu Baek Won untuk membebaskan ayahnya. Tapi usaha itu sia sia, karena di pengadilan banyak bukti palsu yang mengarah pada Hanjoo. Termasuk kesaksian palsu dari Younghee. Younghee terpaksa bersaksi palsu untuk menyelamatkan dirinya sendiri dan ambisi balas dendamnya pada Jungshim. Tak hanya kasus penggelapan ikan, Hanjoo juga di tuduh atas pembunuhan anaknya sendiri Il Won yang tewas karena kebakaran. Hanjoo di vonis 14 tahun penjara.

Keadaan semakin rumit ketika Man Won mencuri uang dari perusahaan rentenir dan melarikan diri ke seoul bersama saudara-saudaranya. Tapi naas bagi Youngwon, youngwon di tinggal pergi karena ketinggalan kereta.

Sedangkan Chun Won memutuskan untuk tinggal bersama Younghee. Dan meminta younghee untuk mengangkatnya sebagai anaknya. Pada saat itu hubungan Baekwon dan Younghee menjadi buruk.

14 tahun kemudian, di saat semua karakter telah menjadi dewasa. banyak keadaan telah berubah. Kim Baek Won (UEE) telah menjadi seorang polisi. Tujuannya menjadi polisi agar dapat menemukan Youngwon dan mengungkap kebenaran akan kasus ayahnya. Man Won (Lee Jae Yoon) dengan kedok membuka restoran sashimi yang sukses ternyata dia secara diam-diam bekerja sebagai preman. Seo Do Young (Jung Il Woo) menjadi seorang jaksa dan masih mencintai baek won dan mencari keberadaan Baek Won. Sedangkan Chun Won yang telah berganti nama menjadi Young HaBin menjadi seorang pengacara.

Konflik kembali terjadi ketika ayah mereka, HanJoo kembali bebas dari penjara. Baek Won kembali bertemu dengan Younghee dan Seo Jin Ki. Baek Won juga kembali bertemu dengan Seo do Young. Younghee juga semakin matang rencananya untuk menghancurkan perusahaan Jungshim. Dan seo jin ki semakin banyak meraup keuntungan dari banyak konflik ini.

Di saat UEE tau akan kebenaran bahwa Young Hee adalah ibunya dan Jungshim adalah neneknya, dan neneknya terkena alzheimer apa yang akan dilakukannya?
Dan Kim Han Joo di temukan tewas karena kecelakaan mobil.
Akankah cinta Do Young dan Baek Won berlanjut setelah Baek Won tau kalau ayah Do Young, Seo Jin Ki adalah dalang di balik semua masalah?
Apakah Youngwon akan kembali ditemukan, dan Indentitas palsu Chun won sebagai habin palsu akan terungkap. Dan semakin banyak rahasia kejahatan Seo Jin Ki akan terungkap. Semuanya akan terjawab saat kalian nonton drama ini.

Scene paling sedih adalah ketika ayah angkat baek won, Hanjoo ditemukan tewas dan dimakamkan. Dan scene terakhir di episode akhir ketika DoYoung menembakan peluru ke kepalanya sendiri.

Well, jika kalian ingin mencari sesuatu yang istimewa di drama ini. Sesuatu cerita yang tak akan bisa kalian tebak di drama ini. Maka kalian tak akan menemukan itu di drama ini. Walaupun konfliknya banyak tapi tak ada yang akan membuat kita berpikir dan menebak secara berat di drama ini. Konflik d sajikan secara ringan tapi tetap mengalir dan mudah dipahami. Untuk drama ini Mr.R memberikan nilai ★80/100★. UEE makin cantik di drama ini ♥♥♥ *plak. Have a nice watching~~ 

More info please klik here:
Cast, Rate, and Team staff Golden Rainbow
Track List OST Golden Rainbow

Thank to: asianwiki & Dramawiki

Wrtr: Mr.R
Team @K_DramaIndo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar